Pertamina Jateng-DIY Siapkan Sepeda Motor Pengangkut BBM saat Mudik

PT Pertamina MOR IV Jawa Tengah dan DI Yogyakarta memastikan kesiapan pasokan bahan bakar dengan menyediakan 27 SPBU kantong di jalur mudik. General Manager PT Pertamina MOR IV Jateng dan DI Yogyakarta, Ibnu Chouldum menjelaskan, SPBU kantong itu akan membantu pemenuhan suplai bahan bakar untuk memberikan kenyamanan pemudik.

"kami juga menyediakan motor untuk mengangkut BBM. Ketika terjadi kemacetan, motor ini harapannya bisa menerobos masuk," kata dia, Senin (19/6/2017). Ibnu menjelaskan, dalam kondisi darurat, empat mobile dispenser berkapasitas 16 KL pun diterjunkan untuk membantu konsumen ke lokasi tertentu.

Mobile dispenser itu ada di sejumlah titik pintu keluar tol, seperti di Brebes, Gringsing, dan Salatiga.

"Kami juga sudah menerjunkan Satgas untuk mengawasi ketersediaan stok di lapangan selama 24 jam, hingga 11 Juli 2017," jelas Ibnu,.

Pada H-10 Lebaran, kata dia, pihaknya juga sudah menyediakan kios kemasan untuk penjualan bahan bakar Pertamax dan Dexlite.

Adapun ukurannya yang tersedia mulai dari satu liter, dua liter, lima liter dan 10 liter bahan bakar.

"Bahan bakar dalam kemasan ini bisa diperoleh di SPBU, rest area, dan beberapa titik rawan lainnya," jelasnya.


Sumber : http://jateng.tribunnews.com/2017/06/19/pertamina-jateng-diy-siapkan-sepeda-motor-pengangkut-bbm-saat-mudik